Baray Barat

Pantai di Baray Barat

Baray Barat (Bahasa Khmer: បារាយណ៍ទឹកថ្លា, Baray Teuk Thla) adalah baray atau danau buatan penampung air di Angkor, Kamboja. Danau buatan ini memanjang barat-timur dan terletak tepat di luar tembok barat kota Angkor Thom. Berbentuk persegi panjang berukuran sekitar 7,8 km x 2,1 km,Baray Barat adalah baray terbesar di kawasan Angkor. Air danau ditahan oleh struktur tanggul tinggi dari tanah. Di tengah baray terdapat Mebon Barat, sebuah candi Hindu yang dibangun di atas pulau buatan Hindu.

Pembangunan baray ini mungkin dimulai pada abad ke-11 pada masa pemerintahan Raja Suryawarman I dan kemudian dirampungkan pada masa pemerintahan Raja Udayadityawarman II.

Para insinyur Angkor mungkin membangun Baray Barat dengan memugar struktur yang sudah dibangun sebelumnya. Parit Timur misalnya, mungkin dibangun dari bagian parit yang mengelilingi ibu kota Raja Yasowarman, dengan candi Phnom Bakheng tepat berdiri di tengahnya. Pada bagian lainnya, pembangunan baray kemungkinan juga menenggelamkan kawasan permukiman. Tanggul selatan misalnya, pada sebagian strukturnya menimbun candi piramida dari bata, Ak Yum. Di dasar sebelah barat baray terlihat bekas-bekas permukiman, penelitian purbakala menemukan dasar tembok, tangga, dan pecahan gerabah. Sebuah prasasti yang ditemukan di tempat ini, berangka tahun 713 M, memastikan adanya permukiman yang telah ada lebih dulu, menyatakan bahwa sebidang kawasan persawahan dipersembahkan kepada Ratu Jayadewi.

Arkeolog Prancis awal percaya bahwa Baray Barat berfungsi sebagai reservoir penampungan air untuk mengairi saluran irigasi pada musim kemarau. Penelitian kemudian menunjukkan bahwa fungsi utama baray adalah fungsi simbolis, sebagai perwujudan Laut Penciptaan pada mitologi Hindu, dengan candi Mebon Barat sebagai pusatnya. Pada masa modern, sebuah pintu air irigasi dibangun di tanggul selatan baray, emmungkinkan pengairan kawasan persawahan di selatan baray. Kini baray menampung air di sebelah barat baray sepanjang tahun. Pada musim penghujan air naik dan menyentuh tanggul sisi timur.

Dengan air yang tenang dan cukup bersih, baray kini menjadi tempat wisata air yang populer; berenang dan berperahu bagi warga setempat. Kadang digunakan sebagai landasan bagi pesawat amfibi.

Referensi

  • Rooney, Dawn. Angkor. Fourth Edition. Airphoto International Ltd. 2002.
  • Laur, Jean. Angkor: An Illustrated Guide to the Monuments. Flammarion 2002

Koordinat: 13°26′03″N 103°48′02″E / 13.434245°N 103.800588°E / 13.434245; 103.800588

  • l
  • b
  • s
Situs-situs periode Angkor
Situs Angkor di Kamboja
Angkor
Angkor Thom
Roluos
Tempat lain
  • Ba Phnom
  • Banteay Chhmar
  • Banteay Prei Nokor
  • Beng Mealea
  • Koh Ker
  • Kuhak Nokor
  • Phnom Banan
  • Phnom Bayangkao
  • Phnom Chhnok
  • Phnom Chiso
  • Preah Khan Kompong Svay
  • Prah Vihear
  • Sambor Prei Kuk
  • Tonle Bati
  • Wat Nokor
Situs Angkor di Thailand
Isan
Dataran tinggi Khorat
  • Ban Anan
  • Ban Bu
  • Ban Chan
  • Ban Chang Pi
  • Ban Plai
  • Ban Pluang
  • Ban Samor
  • Ban Sanom
  • Chom Phra
  • Don Tuan
  • Huai Thap Than
  • Khok Prasat
  • Ku Ka Sing
  • Ku San Tarat
  • Ku Suan Tang
  • Kuti Ruesi Ban Muang Khok
  • Kuti Ruesi Ban Nong Bua Rai
  • Muang Khaek
  • Muang Tum
  • Nang Ram
  • Nong Plong
  • Nong Ta Plaeng
  • Phimai
  • Pha Nom Wan
  • Phnom Rung
  • Phum Pon
  • Pluei Noi
  • Prang Goo
  • Prang Phom ma Tat
  • Ta Khwai
  • Ta Leng
  • Ta Muan
  • Ta Muan Tod
  • Tra Piang Tia
  • Ta Tom
  • Thamor
  • Sikhoraphum
  • Wat Chao Chan
  • Wat Dong Muang Tei
  • Wat Kampang Lang
  • Wat Prang Thong
  • Wat Sa Kampaeng Noi
  • Wat Sa Kampaeng Yai
  • Yai Ngao
Dataran Tinggi Sakonnakhon
  • Ban Panna
  • Choeng Chum
  • Dum
  • Narai Cheng Weng
  • Phu Pek
Tempat lain
  • Khao Lon
  • Khao Noi
  • Mueang Sing
  • Prang Khaek
  • Prang Sam Yod
  • San Pra Kan
  • Sdok Kok Thom
  • Sri Tep historical park
Situs Angkor di Laos
  • Oum Moung
  • Wat Phou
  • Rueang Hin
Situs Angkor di Vietnam
  • Menara Vi~nh Hu+ng
  • Cho't Ma.t
  • Menara Bi`nh Tha`nh